December 8, 2024
Mencerahkan Siku-siku Tubuh (Ketiak, Siku, Dengkul, etc) Tanpa Merusak Kulit

Mencerahkan Siku-siku Tubuh (Ketiak, Siku, Dengkul, etc) Tanpa Merusak Kulit

Halo semuanya! Sudah lama banget aku tidak buat post lagi, jadi post yang kali ini mau aku bahas tentang bagaimana caranya mencerahkan bagian siku di tubuh kita seperti ketiak, siku tangan, dengkul, telapak kaki, selangkangan dan lainnya tanpa merusak kulit. Yang perlu dipahami pertama-tama adalah istilah dari “mencerahkan”. Pada dasarnya, kulit kita harusnya lebih “cerah” daripada “putih”, karena kalau mau putih itu beda tujuannya. Pemilihan katanya engga pas dan agak menyesatkan menurut aku.

Kenapa? Karena pertama, warna kulit harus dilihat dari orangnya sejak dia lahir atau kondisi dia saat itu dan sebelumnya. Misalnya, kulit orang A sawo mateng, terus maunya kulit putih kayak orang Korea yang jenis kulitnya emang putih. Itu gak bisa, mau bagaimana juga dan itu namanya bukan “mencerahkan” tetapi ingin “memutihkan”. Nah tapi misalnya, kulit kita cokelat sawo dan jauh lebih gelap karena habis berjemur di bawah matahari 2 jam misalnya, lalu ingin “mencerahkan” atau mengembalikan ke warna kulit sebelumnya, itu baru mencerahkan kembali.

Jadi teman-teman, selalu hati-hati saat mendengarkan atau direkomendasikan produk-produk tertentu yang bertujuan untuk hal-hal seperti itu. Karena kamu mungkin berfikir “okey produk ini gak berguna! padahal sudah beli mahal-mahal dan di orang lain cocok tapi aku engga”, eh tapi ternyata bukan salah produknya, tapi salah konsepsi kita.

Nah tapi gimana sih caranya mencerahkan siku-siku pada tubuh? Rutinitas ini harus rajin kalian lakukan kalau mau hasil yang maksimal, dan juga kalau sudah lebih baik lalu kalian berhenti lakukan ini, justru malah akan balik lagi nanti. Jadi, jangan malas-malas dan lakukan rutinitas ini secara rutin ya!

Yang pertama, kenali dulu apa masalah dalam kulit kamu. Kenapa dia jadi lebih menghitam atau gelap? dan di bagian apa? Contohnya, ketiak. Ketiak kalian hanya sekedar gelap saja atau ada kulit kasar di daerah bulu-bulunya? Kalau ada kulit kasar yang sangat menghitam seperti tambahan kulit, berati kulit kalian sudah terlalu kering. Nah, karena sangat kering seperti itu kalian harus berhati-hati saat membersihkannya.

Sebelum membersihkan/mengobatinya untuk menjadi lebih cerah, kalian harus terlebih dahulu melembapkannya. Lebih baik mengobat kulit yang sangat kering itu terlebih dahulu daripada mencerahkannya, karena dengan hilangnya kulit kering itu pasti kulit kalian akan cerah dengan sendirinya. Jadi, yang bisa kamu lakukan adalah mengoleskan kulit kering tersebut dengan pelembab atau moisturizer. Pelembab yang ingin kalian gunakan, pastikan tidak memiliki alkohol di dalamnya karena justru dapat membuat kulit lebih kering.

Sumber: google image

Gunakan pelembab setelah mandi, setiap pagi dan malam, setiap harinya. Ingat, ini karena kulit kalian sangat kering, karena itu lebih baik kalian lembabkan terlebih dahulu agar kulit kering tersebut hilang. Saat mengaplikasikan pelembab, gunakan gerakan memutar dan jangan di tekan atau terlalu kasar/cepat-cepat mengolesnya. Pelan-pelan saja dan lakukan dengan lembut. Selain menggunakan pelembab, kalian juga bisa menggunakan krim khusus untuk kulit kering seperti Bio-Oil Krim untuk Kulit Sangat Kering.

Jika ketiak kalian tidak terlalu kering, hanya menghitam, yang kalian bisa lakukan adalah membersihkannya secara rutin. Kalau aku, menggunakan toner (yang tidak mengandung alkohol) untuk membersihkan ketiak dan bagian lain pada kulit, seperti dengkul dan siku tangan. Selain itu, kadang juga menggunakan pembersih wajah yang lembut dan tidak mengandung alkohol. Intinya, gunakan produk untuk kulit kalian yang ramah dan tidak merusak atau membuat kulit kalian jadi lebih kering atau ketat. Saat membersihkannya, pelan-pelan dan dengan menggunakan kapas, bersihkan dengan gerakan memutar atau keatas-kebawah.

Lebih baik membersihkannya saat sebelum mandi, dan bersihkan lagi dengan menggunakan sabun mandi masing-masing. Dalam kata lain, membersihkan bagian-bagian tubuh ini seperti melakukan double cleansing pada wajah. Kita tidak bisa pasti yakin bahwa sabun cuci wajah kita dapat membersihkan seluruh kotoran-kotoran yang ada di wajah kita apalagi jika kita memiliki kotoran yang sangat banyak atau make-up yang tebal, karena itu double cleansing direkomendasikan. Nah, setelah melakukan double cleansing tersebut, dengan kulit yang masih lembab, oleskan pelembab yang ramah dan tidak mengandung alkohol juga kepada seluruh bagian ketiak.

Tunggu beberapa saat agar pelembab tersebut dapat meresap dan baru gunakan baju/pakaian. Untuk bagian ketiak dan siku tangan, jangan terlalu sering menggunakan pakaian ketat, jadi ketika selesai mengaplikasikan pelembab pakailah baju yang agak longgar. Double cleansing dan penggunaan pelembab pada ketiak juga dilakukan pada siku, dengkul dan siku tubuh lainnya agar dapat mencerahkan bagian-bagian tersebut.

Kalian dapat melakukan ini setiap hari atau 2 hari sekali. Tidak perlu melakukan exfosiliasi khusus atau scrub yang bahannya kalian tidak begitu yakin/familiar yang justru dapat merusak kulit. Seperti misalnya pada produk St. Ives yang Apricot Scrub, scrub yang digunakan dalam produk itu sangat kasar sehingga sebenarnya tidak direkomendasikan untuk wajah. Nah karena itu, untuk produk-produk exfosiliasi, kalian harus hati-hati apalagi jika ingin digunakan ke bagian siku tubuh yang tipis seperti ketiak. Kalian justru dapat merusak dan membuat kulit kalian tipis karena terlalu sering melakukan hal tersebut.

Pada dasarnya, kalian hanya perlu menggunakan pelembab untuk ketiak ataupun siku tubuh lainnya. Sehingga, ada beberapa hal yang sebaiknya kalian hindari seperti:

  1. Terlalu sering mencukur. Hal ini dapat membuat kulit kalian sensitif karena seringnya terkena pisau cukur apalagi jika tidak dilakukan dengan hati-hati dan benar. Sehingga jangan sering mencukur bulu kalian. Jika ya, setelah mencukur, gunakanlah pelembab atau handbody yang memiliki pelembabnya.
  2. Menggesekkan siku. Seperti tumit, siku lengan dan dengkul, jika kalian sering bersandar padanya di meja atau di lantai dengan berdiri menggunakan dengkul, kalian pasti merasakan bahwa siku-siku tersebut merah. Seringnya melakukan hal tersebut dapat menjadikan siku kita kering dan akhirnya menjadi hitam. Cara yang dapat kalian lakukan untuk mencerahkannya, seperti diatas yang sudah dijelaskan.
  3. Menggunkan pakaian ketat. Khususnya pada ketiak dan selangkangan. Dengan seringnya kulit kita bergesekkan dengan kain-kain yang tidak lembut tersebut membuat kulit kita jadi tertekan dan ketarik, sehingga membuat kulit merah, sakit/perih, tipis, luka. Hal ini dapat menjadikan kulit kita kering sehingga dapat menghitam lama kelamaan. Jadi, gunakanlah pakaian yang lembut dan tidak ketat.

Ada satu hal lagi yang dapat membuat kulit kita menghitam seperti adanya kulit lain atau daki yang benar-benar di daerah tertentu. Yang sering ditemukan pada orang-orang ada di leher. Seperti gambar di bawah ini:

sumber: google image

Ini bisa jadi menjadi salah satu tanda kalau kamu ada penyakit, misalnya diabetes. Hal ini telah dikonfirmasi oleh seorang dokter dan ahli bedah plastik Dr Youn (Cek juga youtube nya di google) yang mengatakan bahwa ini bisa jadi salah satu gejala diabetes atau bahwa telah terkena diabetes.

Jadi mungkin, kalian harus segera cek ke dokter atau jika memang tidak di dukung oleh tanda-tanda diabetes lainnya, kurangilah asupan gula dan lemak. Mulailah minum air putih, hindari minuman manis, soda dan lainnya yang tidak bagus, dan perbanyak asupan sayur dan gizi. Dengan stabilnya kadar gula, kulit hitam itu sendiri akan perlahan menghilang (dengan menjaga kebersihan juga tentunya).

Sampai sini dulu! Drop your comments, if you want to know something else guys.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to Top